TOKOH

Yunik Ira, Chef Lokal yang Go Internasional

Peserta dalam acara pelatihan kuliner

Jember – Ada yang menarik disaat pelatihan kuliner pembuatan kue kering dan minuman di Balai Kelurahan Karangrejo. Sosok perempuan cantik yang memberi materi pelatihan adalah Yunik Ira.

Ibu empat orang anak ini awalnya sebagai pelaku usaha umkm di tahun 2005 – 2012. Dia sempat berhenti total sebagai pelaku UMKM karena harus pindah ke Kalimantan Timur. Disana, dirinya hanya mengajar ibu-ibu dan siapapun yang mau belajar membuat kue kering. Kegiatan ini kemudian membuka jalan bagi dirinya untuk meraih apa yang diperolehnya saat ini.

Dia juga sempat dikirim oleh sponsor untuk mengikuti lomba tingkat nasional di Jakarta, pada tahun 2018. Kenapa sponsor, karena dirinya tidak ada pendampingan dari pemerintah kabupaten Jember seperti daerah lain. Disana karyanya menarik perhatian juri dari Jepang dan negara lainnya.

Yunik Ira, dengan karya buku hasil tulisannya sendiri

“Saat itu saya bawa kedelai edamame dan tape, produk unggulan Jember, Alhamdulillah menjadi juara ke dua tingkat nasional” ujarnya.

Ada rasa bangga saat penganugerahan prestasi itu, namun juga ada rasa sedih, karena dirinya berhasil bukan mewakili Pemerintah Kabupaten Jember. Prestasi tidak membuatnya merasa puas, dirinya terus berkreasi hingga tahun 2017, dia berhasil menerbitkan buku tentang kue-kue, hingga muncul buku ke dua tahun 2019. (Arya)

Bagikan Ke: