EKONOMI

Sehari Jelang Puasa Harga Kebutuhan Pokok Stabil.

FaktaJember.com – Sehari menjelang puasa, harga harga kebutuhan pokok cukup stabil. Di Pasar Krempyeng Kepatihan Jember misalnya, hari ini, Jumat 26/5 harga Daging Ayam berkisar antara Rp 30.000,-/kg. Sedang harga Daging Sapi bagus, berkisar Rp 120.000,-/kg. Untuk harga cabe sret merah berada pada kisaran Rp 40.000,-/kg, untuk yang hijau Rp.20.000,-/kg. Sedang harga cabe besar merah Rp 20.000,-/kg.

Namun utk harga bawang putih masih cukup tinggi yakni berkisar Rp 48.000,-/kg. Dan Bawang merah sekitar Rp 38.000,-/kg.

Ny Lastri, 45. Warga Kebonsari cukup senang dengan harga kebutuhan yang cenderung stabil. Sebelumnya harga-harga sedikit melejit, namun justru sehari sebelum Ramadan justru turun, seperti cabe sret yang merah contohnya, harga hanya Rp.40.000,-/kg, padahal sebelumnya berada di Rp 65.000,-/kg.

Ditempat berbeda, Ny. Rohmadi. 36, Warga jalan Trunojoyo mengatakan dirinya merasa sedikit tenang dengan harga kebutuhan yang stabil. Sebagai warga yang kerja serabutan dirinya masih bisa memenuhi kebutuhan anak walau hanya sedikit sedikit, yang penting, kami bisa beribadah Ramadan dengan tenang, karena tidak dipusingkan harga yang melambung.

” Alhamdulillah mas, harga cukup baik, utamanya beras ada pasar murah yang bisa membantu hemat pengeluaran. Harga cabe, daging relatif stabil dari pada beberapa Minggu sebelumnya”. (Gio)

Bagikan Ke:
Baca Juga :  Layani Transmart, Bupati Inginkan Efek Terbaik Bagi Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.