BUDAYA

Lomba Tumpeng Emak-Emak di Kelurahan Slawu Penuh Kreatifitas

Ketua tim Penggerak PKK Kabupaten Jember, Dra.Hj Kasih Fajarini, mengapresiasi lomba tumpeng ini, kreatifitas ibu-ibu Slawu, hebat “

Jember – Akhirnya lomba tumpeng yang ditunggu tunggu emak-emak di Kelurahan Slawu benar benar dilaksanakan.

Hari ini, Minggu, 28/8/22 puluhan emak-emak dari seluruh RW yang ada di kelurahan Slawu hadir mengikuti lomba yang dihadiri juga oleh Ibu Hj. Kasih Fajarini Hendy Siswanto.

Acara menjadi semakin heboh manakala Ibu pembina PKK kabupaten Jember Hj. Kasih Fajarini hadir di pendopo kantor kelurahan Slawu. Selain itu, acara semakin heboh saat Camat Patrang yang baru Farisa Taslim beserta ibu , juga sekretaris lurah yang baru Hadir dihari pertama menjadi pejabat di wilayah kecamatan Patrang.

Fifi (25 tahun), warga RW 06, Kelurahan Slawu mengaku senang dengan adanya kegiatan yang mengakomodir ketrampilan perempuan. Kegiatan seperti ini layak untuk digelar sesering mungkin, paling tidak tiga bulan sekali. Hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan kreatifitas ibu-ibu dalam membuat aneka masakan dan kue sesuai dengan ketersediaan bahan baku disekitar.

“Saya sangat senang dengan kegiatan semacam ini, selain untuk meningkatkan kreatifitas juga mengangkat karifan lokal, karena Slawu pusat jajanan tradisional ” ujar Fifi.

Untuk lomba tumpeng kali ini, ada beberapa penilaian diantaranya citra rasa, kebersihan, kekompakan, kreatifitas, dan kesesuaian dengan Thema yakni kemerdekaan.

Ketua Tim Penggerak PKK Kelurahan Slawu “Bangga dengan Kreasi ibu-ibu Slawu, dan butuh Support lebih kedepannya “

Sementara ketua Tim penggerak PKK Kelurahan Slawu, Ny. Vivin Ayu Lestari, S. E., mengatakan kegiatan ini luar biasa kerennya, dan ternyata kreatifitas ibu-ibu dikelurahan Slawu luar biasa dan ini perlu di support untuk kedepannya.

Selain itu, Vivin juga menjelaskan bahwa untuk penilaian sudah disiapkan juri yang nanti akan menilai dari segi cita rasa, kreativitas, penampilan, dan nilai gizi

“Subhanallah ini luar biasa kreatifitas ibu-ibu Kelurahan Slawu, saya nggak nyangka dan bangga dengan kreatifitas ibu-ibu ini, semoga kedepannya kita baik kelurahan maupun pemerintah kabupaten bisa mensupport kegiatan seperti ini, tentunya dengan lebih meningkat kualitasnya” urainya.

Baca Juga :  Sambut Peringatan Hari Ulang Tahun RI ke-79, RW 23 Kloncing, Karangrejo, Kecamatan Sumbersari Bersolek

Ditempat terpisah Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jember Dra, Hj Kasih Fajarini mengatakan kegiatan ini luar biasa, kreatifitas ibu ibu sangat bagus, saya berharap ini bisa jadi UMKM, sehingga nanti bupati melalui Kabag umum bisa memesan kue secara bergantian dari UMKM seluruh wilayah Jember, dan sudah saatnya kita terus bersama memajukan UMKM.

“Ini luar biasa, saya bangga atas kreatifitas ibu-ibu di Slawu, semoga ini bisa jadi UMKM yang terus berkembang” ujarnya. (Arya)

Bagikan Ke: