BUDAYA

Karnaval Budaya Pandhalungan Tampilkan 17 Defile

faktajember.com | Budaya | 23 Agustus 2019 | 17:41 WIB

Sumbersari – Karnaval Budaya Pandhalungan yang digelar untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-74 Republik Indonesia akan menampilkan 17 defile.

Kepala Bidang Kebudayaan pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pemkab Jember Dhebora Krisnowati menjelaskan jumlah 17 itu merujuk pada tanggal kemerdekaan Indonesia.

“Kita ambil 17 defile karena sesuai dengan tanggal kemerdekaan,” terang Dhebora ditemui di ruang kerjanya, Jum’at, 23 Agustus 2019.

Dhebora menjelaskan, karnaval akan diawali dengan defile pembuka. Selanjutnya, defile wisata Jember, religi, 4C yang dibagi dalam coffee, chocolate, cigarette, dan culture.

Budaya Jawa, Madura, Banyuwangen, Bali, Mandarain, dan Papua juga tampil dalam karnaval yang akan melibatkan ribuan peserta ini.

Tidak ketinggalan adalah defile dengan tema kepahlawanan serta prestasi olahraga. “Kami terbuka kepada siapa saja yang ingin ikut serta,” ujarnya.

Warga yang ingin ikut dalam karnaval ini bisa mendaftar ke Dinas Parisiwata dan Kebudayaan maupun melalui Camat masing-masing.

Dhebora juga menjelaskan, peserta karnaval tidak hanya tampil dengan baris berbaris. Mereka akan memeragakan tema yang diusung. Seperti prosesi pernikahan adat Jawa.

Ia berharap karnaval ini menjadi pengingat bahwa dengan kemerdekaan sumber daya manusia Indonesia, utamanya di Jember semakin unggul.

“Dengan keunggulan ini bisa menjadi masyarakat yang menghargai diri, menghargai bangsanya, menghargai potensi yang ada di Kabupaten Jember,” pungkasnya.

Karnaval Pandhalungan digelar Sabtu, 24 Agustus 2019. Titik keberangkatan di kompleks GOR Kaliwates menuju Alun-alun Jember. (achmad)

Bagikan Ke:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.