PENDIDIKAN

Inaifas : Bupati Jember Peduli Pendidikan Santri

faktajember.com | Pendidikan | 12 April 2019 | 17:44 WIB

Kencong – Rektor Institut Agama Islam Al Falah As Sunniyyah (Inaifas) Kencong Rizal Mumazziq Z, menyatakan Bupati Jember Faida merupakan bupati yang peduli pendidikan santri.

Pernyataan tersebut disampaikan dalam kuliah umum yang digelar, Jum’at 12 April 2019. Bupati Jember Faida menjadi pembicara dalam kuliah yang diikuti ratusan mahasiswa dan dosen.

Pernyataan itu dilatarbelakangi fakta mahasiswa Inaifas yang menerima beasiswa Pemerintah Kabupaten Jember adalah santri.

“Seratus persen penerima beasiswa di Inaifas, dalam kurun waktu dua tahun terakhir, mayoritas santri,” ungkapnya.

Kenyataan tersebut membuat Inaifas memberikan penghargaan kepada bupati.  “Tidak salah apabila Ibu Bupati menerima penghargaan sebagai bupati peduli pendidikan santri,” tegasnya.

Rizal menjelaskan, kuliah umum yang digelar bisa mendekatkan mahasiswa yang mendapat beasiswa dengan bupati yang selama ini memberi peluang menempuh pendidikan tinggi.

“Apabila beasiswa ini dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh adik-adik mahasiswa, setelah mereka lulus dari Inaifas mereka bisa mengamalkan ilmunya dengan lebih baik,” katanya.

“Sebagaimana pesan bupati, yaitu tidak hanya menjadi mahasiswa yang cerdas tetapi memiliki visi yang jelas,” imbuh Rizal.

Sementara itu, Bupati Jember Faida menjelaskan, terdapat 128 mahasiswa Inaifas yang menerima beasiswa dari Pemerintah Kabupaten Jember.

Pemberian beasiswa itu diharapkan tidak membuat mereka putus kuliah.

“Mayoritas dari mereka adalah pengajar agama Islam, jurusan PAI untuk pendidikan agama Islam yang masih sangat diperlukan di Kabupaten Jember,” jelasnya.

Penyerahan penghargaan sebagai Bupati Peduli Pendidikan Santri itu disampaikan langsung oleh Rektor Inaifas Rizal Mumazziq setelah Bupati Jember Faida menyampaikan materi. (achmad)

Bagikan Ke:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.