SOSIAL

Hadapi Hama Tikus, Kades Bangsalsari  Bantu 50 Unit Pagupon untuk  Gapoktan Bangsalsari Makmur Jaya

Penyerahan Pagupon pada Kelompok Tani

Jember – Upaya Kepala desa Bangsalsari, Kecamatan Bangsalsari dalam membasmi hama penyakit tanaman padi  di wilayahnya patut diapresiasi.

Hari ini, Kamis, 13 Januari 2022, bertempat di rumah kepala Desa Bangsalsari H. Nurcholis, digelar temu kelompok tani. Agendanya, selain membahas problem pertanian yang dialami petani, salah satunya Hama Tanaman tikus.

Hadir dalam acara tersebut, tim dari Dinas Pertanian Jember , Ir. Sudarmaji, dan tim, Anggota Gapoktan Bangsalsari Makmur, PPL dan kepala Desa.

Agenda dalam membasmi hama tikus di Kecamatan Bangsal

Dalam arahannya, tim dinas pertanian menjelaskan tentang upaya petani dalam membasmi hama tanaman padi, khususnya hama tikus. Petugas dinas pertanian juga menyaksikan penyerahan bantuan Pagupon, sebagai tempat burung hantu, pemangsa tikus. Bantuan dari Kepala Desa tersebut sejumlah 50 unit Pagupon, yang menurut Sudarmaji akan efektif membantu dalam membasmi hama tikus dan program ini akan terus berkesinambungan.

Pagupon sendiri, difungsikan untuk tempat burung hantu sebagai predator pemangsa tikus, selain itu, perlu sebuah regulasi agar warga tidak memburu burung hantu, karena akan merugikan petani. Kepala Desa Bangsalsari, H. Nurcholis dalam sambutannya mengapresiasi sinergitas petani (Kelompok Tani) dengan PPL dan petugas dinas pertanian, yang juga telah memberikan pahaman pentingnya menjaga keseimbangan lingkungan.

Selain itu, dirinya menyampaikan kalau dalam upaya membasmi hama tikus, dirinya sudah memberikan sedikitnya 25  pagupon kepada kelompok tani dari rencana 50 unit  yang dibagikan pada anggota, dengan harapan dapat membantu petani membasmi tikus. “Saya sangat berterima kasih pada seluruh pihak yang peduli akan nasib petani Bangsalsari. Juga atas bantuan pagupon untuk petaninya ” ujar Nurcholis. (Arya)

Bagikan Ke: