KESEHATAN

Bupati : Senam Lansia Bermanfaat Besar

faktajember.com – Dalam rangka memperingati Hari Ibu, lansia  RT 003 RW 023 Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Sumbersari, mengadakan kegiatan senam lansia bersama Bupati Jember Faida, Minggu 23 Desember 2018.

Dalam sambutannya, Bupati Faida mengatakan, senam lansia memiliki manfaat yang sangat besar, baik untuk lansia maupun yang masih muda. Salah satu manfaat senam sendiri ialah memperlancar peredaran darah dan membuat tubuh menjadi bugar.

“Senam ini manfaatnya banyak sekali. Jadi memang perlu sering dilakukan setidaknya seminggu sekali untuk menjaga tubuh tetap bugar dan kita bisa sharing juga bersama teman disana,” tutur bupati.

Bupati Faida juga menegaskan, Pemerintah Kabupaten Jember terus berupaya meningkatkan kesejahteraan warganya, khususnya lansia, dengan memberikan asuransi kesehatan gratis.

Bupati juga meminta bantuan kepada para peserta senam lansia untuk melaporkan apabila masih ada lansia di lingkungannya yang belum mendapatkan asuransi kesehatan gratis.

“Para lansia ini bisa diajukan asuransi kesehatan gratis atas biaya Pemerintah Kabupaten Jember, melalui karangweda, desa, kacamatan, bahkan langsung pendopo,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Faida juga meresmikan program pavingisasi yang telah selesai di lingkungan yang sama, yakni di RT 003 RW 023 Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Sumbersari.

Gangsar Widodo, salah seorang tokoh masyarakat di Kelurahan Karangrejo mengaku sangat bersyukur program pavingisasi yang diberikan Pemerintah Kabupaten Jember telah selesai dibangun dan dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Ini Bupati Faida baik sekali bisa hadir di acara senam bersama, sekaligus peresmian pavingisasi ini,” ungkap wartawan senior ini.

Gangsar mengatakan, dengan jalanan yang telah di paving ini semakin memudahkan warga untuk beraktifitas sehari – hari dan berolahraga. Dia juga menceritakan, jalanan di lingkungannya ini awalnya hanya tanah dan bebatuan, yang sudah pasti sangat becek dan penuh genangan ketika hujan.

“Kini alhamdulilah semuanya sudah bagus dan dapat dilalui kapan saja. Tapi kepada bupati saya berpesan, itu di RT sebelah saya belum dipaving, nanti tolong ditambahin ya,” katanya sambil tertawa. (febie)

Bagikan Ke:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.